Lego Creative Carnival di Mall Ciputra Pekanbaru

PEKANBARU – Kamis (20/12/2018), memasuki masa libur hari raya Natal dan menyambut Tahun Baru 2019, Mall Ciputra Seraya Pekanbaru kembali akan menghadirkan beragam event menarik untuk memanjakan pengunjung setia Mall Ciputra Pekanbaru. Hadir di area Center Court Lantai UG, berkolaborasi dengan Mall Ciputra Pekanbaru. MAP (PT. Mitra Adiperkasa Tbk) akan menghadirkan event Lego Creative Carnival pada periode 20 Desember 2018 sampai dengan 6 Januari 2018. Event yang kali pertamanya hadir dikota Pekanbaru ini menghadirkan berbagai keseruan serta khususnya bagi para pecinta permainan Lego.

Lego sendiri merupakan salah satu permainan yang sangat populer dan sangat disukai oleh anak-anak. Lego adalah salah satu permainan edukasi, dimana setiap anak-anak yang memainkan permainan ini, dapat berkreaktifitas untuk membentuk berbagai karakter dari bongkah-bongkah serta kepingan yang terbuat dari bahan kayu maupun plastik.

Event ini semakin menarik, karena disamping adanya eksibisi berbagai mainan Lego dengan harga terbaik. Event ini sendiri akan diisi dengan berbagai kegiatan yang tentunya membuat event ini semakin special. Disetiap harinya, selama event berlangsung akan ada activites booths berupa area bebas bermain Lego, yang dapat dinikmati pengunjung setia Mal Ciputra Pekanbaru secara gratis. Tidak hanya itu, bagi pengunjung setia Mal Ciputra Pekanbaru yang belum mengetahui teknik bermain Lego, tim MAP secara khusus menghadirkan coaching clinic di setiap Sabtu dan Minggu selama event berlangsung.

Spesialnya, event ini juga akan diramaikan dengan Speed Building Competition dan Junior Master Building Competition. Speed Building Competition adalah kompetisi Lego dimana masing-masing peserta diwajibkan merangkai Lego, sesuai dengan arahan dari juri. Sedangkan Junior Master Building Competition adalah kompetisi merangkai Lego sesuai dengan imajinasi dan kreaktivitas dari masing-masing peserta. Speed Building Competition dan Junior Master Building Competition dapat diikuti oleh pengunjung setia Mall Ciputra Pekanbaru, dengan cara membeli produk Lego di area event (tanpa minimal pembelian).

Tidak hanya itu, event ini semakin special dengan adanya meet and greet serta berfoto dengan karakter terkenal Lego. Bagi pengunjung Mall Ciputra Pekanbaru yang ingin mengabadikan momen special bersama karakter Lego, pengunjung setia Mall Ciputra Pekanbaru dapat berfoto dengan hanya membayar biaya registrasi sebesar Rp50.000 untuk satu kali photo dan satu hasil cetak photo.
Ingin kami meliput atau menulis tentang kegiatan usaha Anda? Launching produk baru, promo, grand opening, dll? Silakan hubungi kami via email [email protected].
Share Artikel ini:
0 Pesan
Pesan